Who Am I? Not Spiderman

My photo
Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia
Rizky Novrianto is just an ordinary human being who try to live his life as extraordinary as it can be. I like to be different. You maybe able to find someone better than me, but You may never find someone like me. I hope common courtesy hasn't die yet. Treat people the way you want to be treated and even more, treat other people the way they want to be treated.

Tuesday, November 16, 2010

Bekerja Untuk Siapakah Kita???

Mungkin dalam bekerja, terutama PNS... kita terkadang menemui atasan yang menurut kita kayanya kurang berkompetensi di bidangnya, atau tipikal orang yang penjilat, atau tipikal orang yang ABS alias Asal Bapak Senang saja.... dan terkadang kita menjadi ga puas...

Atau mungkin pernah juga kita bekerja, tapi merasakan tidak mendapatkan apresiasi yang cukup sebanding dengan kerja yang telah kita lakukan... bahkan terkadang justru orang yang menurut kita pemalas, justru mendapatkan balasan yang lebih baik dari kita...

Pernahkah kita merasakan kesal, sebal dan bahkan mencaci hal tersebut???

Well... kalo QQ sih cukup sering mengalaminya... hahahaha....
Karena menurut QQ, pemimpin itu ada dua tipe-nya... Pemimpin yang menjadi Pemimpin karena kompetensinya memang ada atau mereka yang menjadi Pemimpin hanya karena Golongan mereka dan senioritas mereka sudah memenuhi syarat... PErbedaan kedua tipe pemimpin ini sangat terlihat jelas dari bagaimana mereka memimpin...

Sehingga terkadang kita merasakan kebencian yang teramat sangat terhadap pekerjaan kita dan kita menjadi sulit untuk menemukan keikhlasan dalam bekerja...

Mari berbagi beberapa pemikiran positif yang QQ gunakan untuk berkompromi dengan hal tersebut...

Mungkin beberapa orang akan tidak menyetujuinya... tapi kalo QQ sih merasakan kayanya ini cukup efektif buat QQ...

yang pertama harus kita tanyakan disini adalah...
"BEKERJA UNTUK SIAPAKAH KITA...???"
Jika jawaban yang kita lempar adalah
1. Atasan kita
2. Negara indonesia
3. Uang
4. Mendapatkan Kedudukan
5. dan lain-lain...
Maka jawaban tersebut adalah jawaban-jawaban duniawi yang ketika keinginan kita tidak terpenuhi, maka yang terjadi adalah TIDAK IKHLAS....

Bagaimana kalo QQ menjawab kaya gini....
"AKU BEKERJA UNTUK 4JJI SWT..."
karena 4JJI berfirman, "Dan tidaklah AKU ciptakan jin dan manusia, kecuali untuk beribadah kepadaKU..."
Jadi setiap tindak tanduk kita di dunia ini, hendaklah karena 4JJI semata....

Jadi ketika ternyata, Atasan kita tidak mengapresiasi pekerjaan kita sepantasnya... percayalah bahwa 4JJI SWT akan mengapresiasi jauh lebih baik...

Ketika atasan kita memperlakukan kita tidak adil, percayalah bahwa 4JJI SWT itu Maha Mengetahui, lagi Maha Adil.....

Jika kita telah menjadi Hamba/Pekerja yang baik untuk 4JJI SWT, apakah kemudian 4JJI akan membayar kita kurang??? Insya 4JJI tidak.... karena Dia adalah Zat yang tak pernah mengingkari janji.... tak seperti Manusia yang penuh dengan kekurangan...

PASRAH... itu adalah kata kuncinya.... tapi itu bukan sesuatu yang pasif, melainkan sesuatu yang dinamis...
Karena kata PASRAH baru bisa kita gunakan setelah kata BERUSAHA SEKUAT TENAGA... kalo belum berusaha, kita tidak pantas untuk PASRAH.. yang ada adalah PUTUS ASA dan perbuatan itu amat dibenci 4JJI SWT.

Kita mengerjakan sebuah tugas dari atasan... kemudian atasan tersebut bahkan tidak mengucapkan 'terima kasih' atau apresiasi yang pantas... kita tidak akan patah hati... karena balasan 4JJI jauh lebih besar dari itu....

Mungkin akan ada yang ber-opini bahwa, "Jangan kaitkan hal-hal pekerjaan dengan Ketuhanan"

Maka apakah kita hidup di dunia dimana tidak ada TUHAN???
Setiap yang kita lakukan adalah di bawah kehendakNYA... jadi kita bernafas-pun karena DIA menghendakinya... Sekalipun pekerjaan ini merupakan pengabdian kepada Negara... itu hanya tujuan kecil.... TUJUAN BESARNYA adalah pengabdian kita Kepada 4JJI SWT....

4JJI SWT adalah Rabb yang Maha Sempurna...
Jadi mengapa kita berharap pada sesuatu yang Fana...??
Uang?? Gelar?? Penghargaan Dunia??

Mari kita menuju sesuatu yang lebih Besar lagi...
Berharap pada Ridho 4JJI SWT semata...

Ikhlas dalam bekerja insya 4JJI akan mendapatkan balasan yang baik pula....
Serahkanlah permasalahan Rejeki ini kepada Dia yang MAHA MENGATUR...
Kita boleh merasa kurang, namun Percayalah... JIKA 4JJI SWT menghendaki, Dia akan memberikan rejeki pada kita dari jalan yang tidak kita sangka-sangka....

Sehingga setiap kali kita menerima Gaji, yang kita rasakan, itu bukanlah Balasan atas pekerjaan kita selama sebulan... melainkah sebuah rejeki yang langsung diserahkan oleh 4JJI SWT kepada kita... mau itu cukup, mau itu kurang... siapa kita untuk berkata seperti itu, Serahkanlah segala urusan kita kepada 4JJI semata, yang perlu kita lakukan adalah BERUSAHA SEBAIK-BAIKNYA... setelah itu PASRAH saja........ biarkan 4JJI yang mengatur hidup kita...

Jadi, udah siap QQ lempar pertanyaan ini???
BEKERJA UNTUK SIAPAKAH ANDA...???
Jawaban anda adalah........????

No comments:

Post a Comment